BEK Persis Solo, Fabiano Beltrame mengalami cedera parah di laga kontra Persikabo 1973 pada Senin, (23/1/2023) lalu. Usai menjalani pemeriksaan lebih lanjut, Fabiano dipastikan tidak akan kembali memperkuat Laskar Sambernyawa -julukan Persis Solo- hingga musim 2022-2023 berakhir.
Seperti diketahui, Fabiano Beltrame merupakan salah satu pilar penting di tim Persis Solo. Kehilangan pemain berusia 40 tahun itu tentu menjadi pukulan telak bagi Laskar Sambernyawa yang tengah berjuang di papan klasemen sementara Liga 1 2022-2023.
Fabiano harus ditarik keluar pada menit ke-17 pada pertandingan tersebut. Laga akhirnya selesai dengan skor imbang 1-1. Setelah pemeriksaan lebih lanjut, dikonfirmasi Fabiano mengalami robekan komplet pada tendon achilles, dengan cedera kompleks ligamen anterior talofibular ligament (ATFL) dan calcaneofibular ligament (CFL).
Oleh karena itu, pemain berdarah Brasil tersebut harus menjalani operasi rekonstruksi tendon achilles. Dokter tim Persis Solo, Iwan Wahyu Utomo, menjelaskan penyebab cedera Fabiano. Ia menuturkan, gesekan dengan pemain lawan dan salah tumpuan adalah penyebab utamanya.
“Fabiano berebut bola dengan pemain lawan dan pada insiden itu kemungkinan terjadi benturan ringan yang kemudian dilanjut dengan salah tumpuan atau salah mendarat. Dampaknya adalah menyebabkan cedera,” kata Iwan dikutip dari laman resmi PT LIB, Kamis (26/1/2023).
Follow Berita Okezone di Google News